Puas Berenang di Potato Head Bali

Pada saat menyusun itinerary liburan ke Bali bulan Juli 2013 yang lalu, kami selalu memasukan jadwal main air di pantai (pagi hari), karena kami memang menginap di Hotel Kuta Central Park yang jauh dari pantai. Pada hari kedua kami di Bali, kami berencana main di pantai Petitenget Seminyak, namun karena kiddos minta renang di hotel terlebih dulu, jadilah kami baru berangkat jam 10 pagi dari hotel setelah sarapan.

Di jalan, kami memutuskan untuk belok ke Potato Head sebelum tiba di pantai Petitenget. Saat itu saya mencari tempat yang enak untuk menunggu kiddos main air, dan yang terpikir adalah Potato Head. Kami belum pernah ke sana sebelumnya, karena kami ragu apakah Potato Head adalah tempat yang kids friendly? Keraguan kami bertambah ketika kami melihat pintu masuk nan unit milik Potato Head, tapi ya sudahlah kami masuk saja.

pintu masuk ke Potato Head


Kami disambut petugas security yang memeriksa tas kami, pengunjung tidak diperkenankan membawa makanan dan minuman dari luar. Tiba sekitar jam 10.30, kami masih mendapat sofa nyaman dengan pemandangan ke kolam renang dan pantai. It was a perfect spot untuk papap iyang dan mama iyang menunggu kiddos main air. Kami hanya pesan juice dengan harga sekitar Rp 50,000 per gelas.

sofa tempat kami menikmati Potato Head siang itu

Tamu dapat menikmati kolam renang secara gratis, namun untuk anak, setelah jam 4 sore tidak diperkenankan berenang di main pool.

pemandangan dari tempat kami duduk: pool dan pantai

Potato Head memiliki akses langsung ke pantai. Wah kalau sudah berhadapan dengan pantai, kolam renang menjadi kurang menarik untuk kiddos. Setelah mengenakan baju renang lengan panjang, kiddos pun main di pantai Petitenget pada jam 11 siang. Panas terik siang itu, sama sekali tidak mereka rasakan.

main di pantai yang bersih dan sepi

Karena sudah tidak kuat kepanasan, saya pun meminta kiddos melanjutkan sesi bermain air di kolam renang. Melihat rombongan lain yang main siang itu di pantai juga pindah ke kolam renang, kiddos pun bersedia mengkahiri sesi bermain di pantai. Namun sayangnya saya tidak membawa pelampung, sehingga kami hanya bisa main sebentar di main pool.

kiddos di main pool Potato Head

Kami akhirnya bermain di kids pool, yang berada di pojok dengan banyak pohon di sekitarnya. Di tempat ini, saya ga keberatan deh nunggu kiddos berlama-lama main air:p

pemandangan dari kids pool
kids pool nya mungil namun sangat nyaman

Kami terkesan dengan kunjungan pertama kami ke Potato Head Bali, ternyata untuk pagi, siang sampai dengan sore hari, tempat ini sangat kids friendly. Jangan lupa untuk membawa perlengkapan renang lengkap ya ke Potato Head.


written on August 25, 2013


No comments:

Post a Comment